Awiluar-Ciuyah Sudah Leucir Dihotmix, Wargapun Senang

Sumedang1022 Dilihat

SUMEDANG, JABARBICARA.COM – Jalan Awiluar-Ciuyah di Desa Ciuyah, Kecamatan Cisarua sudah mulus dihotmix. Warga pun menyambut baik kondisi jalan kabupaten tersebut.

“Alhamdulilah warga sangat senang sekarang jalan Awiluar-Ciuyah sudah leucir, sudah lama kami menantikan jalan ini diperbaiki,” kata Feri, warga sekitar, Minggu (29/09/2024).

IMG-20251118-WA0104
20251110_080510
IMG-20251110-WA0009

Menurut Asep, jalan Awiluar-Ciuyah merupakan akses penting warga sekitar. Selain penghubung antar Desa Ciuyah dengan ibu kota kecamatan, jalan tersebut juga menjadi akses pertanian. “Jadi lebih memudahkan transportasi warga, apalagi yang punya sawah, mengangkut hasil bumi jadi lebih mudah,” katanya.

Selain itu, jalan Awiluar-Ciuyah juga merupakan akses penghubung ke Kecamatan Ganeas. “Jalan ini juga menghubungkan antara Ganeas dengan Cisarua, bisa jadi jalan alternatif. Tentunya warga sangat senang sekarang kondisi jalannya sudah mulus dihotmix,” kata Ozi, warga lainnya. [***]

Baca Juga:  721 Praja Pratama Angkatan XXXV 2024 IPDN Resmi Dikukuhkan

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *