Temu Kangen dan Pererat Tali Silaturahmi Ala Alumni SMAN 2 Garut Angkatan 87

Garut509 Dilihat

GARUT, JABARBICARA.COM — Suasana keceriaan dan kebahagian nampak dari keluarga Besar SMANDA’87, Alumni SMAN 2 Garut (sekarang SMAN 6 Garut) Angkatan 1987 saat berkumpul temu kangen, Sabtu (07/09/2024).

Bertempat di Kolam Pemancingan Family tepatnya di Jalan Sudirman No 87 Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut. Keluarga Besar Alumni SMAN 2 Garut menggelar Acara Peringatan HUT ke-79 RI, kegiatan sederhana berupa Mancing Bersama, Lomba Karnaval, Lomba Nyanyi dan Joget serta pembagian doorprize, menambah keceriaan dan kesemarakan.

Dedeng Hermana selaku ketua pelaksana kegiatam dalam sambutannya mengatakan, Lama tak jumpa dengan sahabat lama tentu dengan kegiatan seperti ini rasa rindu bisa terobati saat berbagi cerita bersama sahabat sahabat masa sekolah dulu.

Baca Juga:  Perumda Tirta Intan Garut Tingkatkan Pelayanan Lewat Edukasi dan Teknologi Modern

Selain itu momentum ini tentunya sangat penting, menjaga ikatan erat di antara para alumni serta perlunya forum silaturahmi seperti acara ini yang terjadwal rutin sehingga semua sahabat dapat mengikuti kegiatan. Hal ini tidak hanya memperkokoh hubungan, tetapi juga memperkaya pengalaman dan wawasan melalui pertukaran ide, gagasan dan informasi.

“Semoga sahabat sahabat sekalian diberikan kekuatan, kesehatan dan keselamatan,” pungkas Dedeng Hermana.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *